Ulangan Harian_kelas X Semeseter 2

30 Questions | Attempts: 559
Share

SettingsSettingsSettings
Ulangan Harian_kelas X Semeseter 2 - Quiz

Ulangan ini diperuntukkan bagi Peserta Didik kelas X. Ulangan ini merupakan penilaian untuk aspek Pengetahuan yang meliputi KD 2, KD 3, KD 4, dan KD 5 Semester 2.


Questions and Answers
  • 1. 
    Wujud nyata kesadaran berbangsa dan bernegara serta bangga menjadi bagian NKRI dalam perbuatan sehari-hari yang dilakukan oleh seseorang siswa SMK Negeri 3 Malang adalah ....
    • A. 

      Bangga berpakaian batik

    • B. 

      Bangga kebut-kebutan di jalan raya

    • C. 

      Melakukan kegiatan nongkrong di pinggir jalan

    • D. 

      Melakukan tawuran antar pelajar

    • E. 

      Melakukan gerakan demontrasi menuntut pergantian Pimpinan daerah

  • 2. 
    Perhatikan pernyataan-pernyataan di bawah yang berkaitan dengan negara . 1) Pengakuan dari negara lain tidak mengaruhi keberadaan suatu negara 2) Negara mempunyai kuasa untuk memberikan hukuman kepada setiap pelanggar peraturan 3) Pemerintahan yang berdaulat bisa dinyatakan sebagai salah satu syarat utama berdirinya suatu negara 4) Terbentuknya bangsa sangat dipengaruhi oleh kinerja pejabat negara di negara yang bersangkutan Dari keempat pernyataan tesebut, yang kurang tepat adalah pernyataan nomor ....
    • A. 

      2) dan 4)

    • B. 

      2) dan 3)

    • C. 

      1) dan 2)

    • D. 

      1) dan 3)

    • E. 

      1) dan 4)

  • 3. 
    Berikut adalah alat pemersatu bangsa: 1) Indonesia Raya telah menjadi lagu kebangsaan sejak zaman penjajahan. 2) Kebudayaan nasional adalah gabungan dari kebudayaan daerah dan kebudayaan internasional 3) Wawasan Nusantara adalah dasar falsafah negara dalam mencapai tujuan nasional 4) NKRI berkedaulatan rakyat sehingga segala sesuatu penyelenggaraan pemerintahan sesuai kehendak dan aspirasi rakyat Dari keempat pernyataan tersebut yang paling benar adalah pernyataan nomor ....
    • A. 

      3)

    • B. 

      1), 2) dan 3)

    • C. 

      2) dan 3)

    • D. 

      1)

    • E. 

      4)

  • 4. 
    Perhatikan pernyataan berikut! 1) Penguasaan wilayah negara oleh negara lain 2) Gerakan separatis 3) Kerusuhan masyarakat 4) Pencurian sumber daya alam suatu negara oleh negara lain Dari beberapa pernyataan tersebut, yang termasuk ancaman dari luar adalah pernyataan nomor ....
    • A. 

      1) dan 4)

    • B. 

      3) dan 4)

    • C. 

      1) dan 3

    • D. 

      2) dan 4)

    • E. 

      1) dan 2)

  • 5. 
    Berikut adalah istilah-istilah negara. 1) State 2) E'tat 3) Lo state 4) Staat Istilah negara di atas yang berasal dari kata Inggris dan Prancis adalah nomor ....
    • A. 

      2) dan 4)

    • B. 

      1) dan 4)

    • C. 

      1) dan 2

    • D. 

      1) dan 3)

    • E. 

      2) dan 3)

  • 6. 
    Perhatikan pengertian-pengertian negara berikut 1) Negara adalah suatu susunan pergaulan hidup bersama dengan tata paksa 2) Negara adalah organisasi kekuasaan dari sekelompok manusia yang telah berkediaman di wilayah tertentu 3) Negara adalah suatu organisasi yang timbul karena kehendak dari suatu golongan atau bangsanya sendiri 4) Negara adalah organisasi dalam suatu wilayah yang mempunyai kekuasaan tertinggi yang sah dan ditaati oleh rakyatnya 5) Negara adalah suatu masyarakat yang mempunyai monopoli dalam penggunaan kekerasan fifik secara sah dalam suatu wilayah Pengertian negara menurut pendapat Miriam Budiadjo adalah nomor ....
    • A. 

      1)

    • B. 

      2)

    • C. 

      3)

    • D. 

      4)

    • E. 

      5)

  • 7. 
    Sikap yang paling tepat untuk menunjukkan persatuan dan kesatuan adalah ....
    • A. 

      Menggalang pemuda untuk berdemonstrasi

    • B. 

      Bersatu padu untuk memprotes kebijakan pemerintah

    • C. 

      Bersatu untuk membalas dendam lawan kita

    • D. 

      Mengadakan kegiatan secara bersama-sama di lingkungan masyarakat

    • E. 

      Mencari dukungan untuk melawan sebuah peraturan

  • 8. 
    Cara menagkal dampak negatif globalisasi adalah ....
    • A. 

      Menutup akses dengan negara-negara lain

    • B. 

      Menolak semua kebudayaan dari luar negeri

    • C. 

      Meniru kebudayaan asing yang menguntungkan kita

    • D. 

      Menggunakan nilai agama dan Pancasila untuk menyaring kebudayaan asing

    • E. 

      Meniru semua kebudayaan asing untuk mengikuti perkembangan zaman

  • 9. 
    Perhatikan beberapa pernyataan berikut! 1) Tiap warga negara dapat dipaksa untuk menaati peraturan yang berlaku di negaranya 2) Rakyat bebas mengembangkan aliran kepercayaan tertentu tanpa evaluasi dari pemerintah 3) Setiap pejabat mempunyai keistimewaan berupa pengecualian dalam hal peraturan tertentu. Dari ketiga pernyataan di atas yang paling benar adalah pernyataan nomor ....
    • A. 

      1)

    • B. 

      2) dan 3)

    • C. 

      1) dan 3)

    • D. 

      1) dan 2

    • E. 

      2)

  • 10. 
    Contoh berikut yang merupakan konflik internal ....
    • A. 

      Invasi tentara Amerika ke Irak

    • B. 

      Serangan Israel ke Palestina

    • C. 

      Kerusuhan pada masa Reformasi tahun 1998

    • D. 

      Penjajahan Jepang ke Indonesia

    • E. 

      Konflik yang terjadi di berbagai wilayah di Timur Tengah

  • 11. 
    Berikut adalah akibat yang ditimbulkan dari kerusuhan ! 1) Mengganggu keselamatan jiwa 2) Menyebabkan ketidaknyamanan 3) Mengganggu ketertiban 4) Menyebabkan harga sembako melonjak Dari beberapa akibat tersebut, yang merupakan akibat dari adanya kerusuhan adalah nomor ....
    • A. 

      1) dan 4)

    • B. 

      1), 3) dan 4)

    • C. 

      1) dan 3)

    • D. 

      1), 2) dan 3)

    • E. 

      1) dan 2

  • 12. 
    Setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan, perlindungan, dan kepastian hukum yang adil serta perlakuan yang sama di hadapan hukum. Pernyataan tersebut tertuang dalam UUD 1945 pasal ....
    • A. 

      28B ayat (1)

    • B. 

      28D ayat (1)

    • C. 

      28E ayat (1)

    • D. 

      28G ayat (1)

    • E. 

      28H ayat (1)

  • 13. 
    Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ! 1) Debat mahasiswa 2) Debat antar calon legislatif 3) Tawuran remaja 4) Perselisihan antar anggota keluarga Dari keempat pernyataan di atas yang dapat dikategorikan sebagai ancaman dari dalam adalah pernyataan nomor ....
    • A. 

      1) dan 2)

    • B. 

      3)

    • C. 

      2) dan 3)

    • D. 

      3) dan 4)

    • E. 

      2)

  • 14. 
    Perhatikan macam-macam hak berikut ! 1) Hak membela negara 2) Hak memperoleh pekerjaan 3) Hak beragama dan beribadah 4) Hak mendapatkan pendidikan 5) Hak berserikat dan berkumpul. Diantara hak-hak di atas yang merupakan hak warga negara menurut UUD 1945 pasal 31 adalah nomor ....
    • A. 

      1)

    • B. 

      2)

    • C. 

      3)

    • D. 

      4)

    • E. 

      5)

  • 15. 
    Di dalam hukum terdapat beberapa teori tujuan hukum. Adapun tujuan hukum menurut teori utilitas adalah ....
    • A. 

      Untuk mencapai keadilan

    • B. 

      Untuk menjaga ketertiban

    • C. 

      Untuk memberikan kebahagiaan

    • D. 

      Untuk mengatur pergaulan hidup secara damai

    • E. 

      Memberikan faedah sebanyak-banyaknya bagi masyarakat, yaitu dengan memberikan kebahagiaan dan kenikmatan

  • 16. 
    Pasal-pasal UUD 1945 memberikan jaminan persamaan kedudukan warga negara, salah satunya adalah adanya hak mendapatkan jaminan keadilan dan kesejahteraan sosial yang tertuang dalam pasal ....
    • A. 

      27

    • B. 

      28

    • C. 

      29

    • D. 

      30

    • E. 

      34

  • 17. 
    Beberapa pulau yang telah beralih menjadi milik negara Malaysia adalah ....
    • A. 

      Borneo

    • B. 

      Serawak dan Kucing

    • C. 

      Kalimantan

    • D. 

      Sipadan dan Ligitan

    • E. 

      Batam

  • 18. 
    Perhatikan lagu-lagu daerah di bawah ini. 1) O Ina Ni Keke dari Sulawesi Selatan 2) Rasa Sayang Sayange dari Maluku 3) Yamko Rambe Yamko dari Papua 4) Injit Injit Semut dari Jambi 5) Anak Kambing Saya dari Nusa Tenggara 6) Suwe Ora Jamu dari Jawa Tengah Beberapa lagu yang telah diklaim oleh Negara Malaysia adalah nomor ....
    • A. 

      2), 3), dan 5)

    • B. 

      2), 4), dan 5)

    • C. 

      1), 4), dan 5)

    • D. 

      2), 4), dan 6)

    • E. 

      2), 3), dan 6)

  • 19. 
    Keputusan tingkat akhir yang diputuskan oleh Mahkamah Agung dan mempunyai kekuatan hukum tetap adalah ....
    • A. 

      Remisi

    • B. 

      Kasasi

    • C. 

      Grasi

    • D. 

      Rehabilitasi

    • E. 

      Abolisi

  • 20. 
    Pengadilan Umum terdiri dari ....
    • A. 

      Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi, Pengadilan Agung, Pengadilan Agama, Pengadilan Miiliter, dan Pengadilan Tata Usaha Negara

    • B. 

      Pengadilan Agama, Pengadilan Miiliter, dan Pengadilan Tata Usaha Negara

    • C. 

      Pengadilan Agama, Pengadilan Miiliter, dan Pengadilan Tata Usaha Negara, serta Pengadilan Mahkamah Agung

    • D. 

      Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi, Pengadilan Agung

    • E. 

      Pengadilan Negeri, Pengadilan Miiliter, dan Pengadilan Mahkamah Agung

  • 21. 
    Asas pemerintahan daerah yang dimiliki oleh Negara Indonesia adalah ....
    • A. 

      Desentralisasi, Dekonsentrasi dan Pembantuan

    • B. 

      Sentralisasi, Desentralisasi, Dekonsentrasi dan Medebewind

    • C. 

      Sentralisasi, Desentralisassi, dan Pembantuan

    • D. 

      Sentralisasi, Desentralisasi, Dekonsentrasi dan Pembantuan

    • E. 

      Desentralisasi, Dekonsentrasi dan Pembantuan

  • 22. 
    Bidang Kewenangan yang masih menjadi wewenang Pemerintah Pusat adalah ....
    • A. 

      Fiskal

    • B. 

      Pendidikan

    • C. 

      Kebersihan dan Pertamanan

    • D. 

      Politik

    • E. 

      Kesejahteraan Sosial

  • 23. 
    Pelimpahan wewenang dari pejabat tingkat atas/ vertikal kepada daerah merupakan asas .....
    • A. 

      Sentralisasi

    • B. 

      Desentralisasi

    • C. 

      Dekonsentrasi

    • D. 

      Pembantuan

    • E. 

      Medebewind

  • 24. 
    Seorang anggota TNI melakukan tindak pidana pencurian, setelah diadakan penyelidikan dan penyidikan, maka seharusnya dia dituntut dan diadili di pengadilan .....
    • A. 

      Negeri

    • B. 

      Militer

    • C. 

      Agama

    • D. 

      Peradilan Tata Usaha Negara

    • E. 

      Agung

  • 25. 
    Indonesia adalah Negara Hukum. Hal tersebut dalam UUD NRI 1945 pada .....
    • A. 

      Pasal 1 ayat 3

    • B. 

      Pasal 27 ayat 1

    • C. 

      Pasal 28

    • D. 

      Pasal 1 ayat 1

    • E. 

      Pasal 30 ayat 1

Back to Top Back to top
×

Wait!
Here's an interesting quiz for you.

We have other quizzes matching your interest.